• Minggu, 24 September 2023

Antisipasi Perubahan Musim, Ini Yang Dilakukan BPBD Kota Kediri di Sungai Brantas

- Selasa, 27 September 2022 | 11:57 WIB
Beberapa anggota BPBD Kota Kediri bersiap diri untuk menyusuri Sungai Brantas.  (yachya/memo)
Beberapa anggota BPBD Kota Kediri bersiap diri untuk menyusuri Sungai Brantas. (yachya/memo)

Kediri, koranmemo.com - Beberapa anggota BPBD Kota Kediri melakukan kegiatan susur Sungai Brantas, Selasa (27/9) pagi. Mereka menggunakan perahu boat untuk menyusuri Sungai Brantas dan memantau situasi dan kondisi jelang perubahan musim.

Indun Munawaroh, Kepala BPBD Kota Kediri mengatakan, kegiatan susur sungai merupakan agenda rutin. Biasanya dilakukan 2 bulan sekali. Hal itu dilakukan untuk memantau alisan Sungai Brantas yang membentang di tengah Kota Kediri ini. "Monitoring semua kondisi mulai dari debit air, angin, dan berbagai macam hal maupun aktivitas warga yang terlihat saat susur sungai," katanya.

Dia melanjutkan, kegiatan susur sungai biasanya melakukan pemantauan khusus pada masalah eceng gondok, sampah yang menyangkut, dan kondisi saluran-saluran air yang dimiliki Pemerintah Kota Kediri. "Nah, nanti dari hasil monitoring, semua hal kita sampaikan kepada OPD terkait. Misal ada sampah yang menyangkut di jembatan maka kami laporkan ke DLHKP Kota Kediri agar ditindaklanjuti.

Baca Juga: Kebakaran di Pujon, Satu Orang Tewas

Baca Juga: Suhu Udara di Jatim Meningkat, Ada Kaitannya dengan Gelombang Panas?

Indun menambahkan, saat ini yang harus diwaspadai adalah masa-masa perubahan musim. "Saluran-saluran air harus dipantau agar semua lancar jika terjadi hujan deras sewaktu-waktu, air bisa dengan lancar mengalir melalui saluran-salurannya," katanya.

Reporter: Yachya Muchamad Sudibyo
Editor: Achmad Saichu

Editor: Koran Memo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X