Madiun, koranmemo.com - Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Madiun memproduksi satu kwintal sambal pecel untuk disalurkan bagi korban bencana gempa Cianjur, Jawa Barat, Rabu (23/11).
Sejumlah anggota relawan nampak sibuk memproduksi sambel pecel di rumah salah satu anggota.
Sebagian menyangrai kacang sebagian lagi menggiling kacang yang sudah matang untuk menjadi sambal. Kemudian dikemas untuk dikirimkan ke Cianjur.
"Partisipasi untuk kegiatan kemanusiaan, untuk menyumbangkan sambal pecel kepada korban gempa," ungkap Koordinator Tagana Kabupaten Madiun, Bambang Wahyu Tamtomo kepada koranmemo.com.
Tidak bergerak sendiri, tim Tagana dibantu oleh Kampung Siaga Bencana (KSB) dan Pelopor Perdamaian (Prodam) untuk memproduksi satu kuintal sambel pecel yang siap dikonsumsi.
Memilih sambel pecel lantaran merupakan makanan khas Kabupaten Madiun. Bahan sambel mudah didapat serta pembuatan yang praktis, selain itu, bisa tahan lama.
"Tagana, KSB dan Kordam melakukan aksi solidaritas, memilih pecel karena khas Kabupaten Madiun," ujarnya.
Baca Juga: Ajukan Banding di PT Surabaya , Predator Anak SPI Divonis 4 Tahun Lebih Ringan
Setelah pengemasan selesai, sambel pecel khas Kabupaten Madiun tersebut akan dikirim ke Pemprov Jatim dijadikan satu dengan bantuan logistik dari daerah lain. Kemudian baru dikirimkan ke Cianjur. Dengan harapan bisa meringankan beban masyarakat, dapat menjadi lauk makan yang praktis.
Artikel Terkait
Satlantas Polres Batu Gencarkan POLBINDES
Oknum Jaksa Kejari Bojonegoro Cabul Jalani Sidang Perdana, Ini Ancaman Hukumannya
Komplotan Penggendam Beraksi, Harta Wanita Srengat Senilai Rp 130 Juta Amblas
Ramalan Zodiak Sagitarius Kamis 24 November 2022, Saatnya Menambah Sumber Penghasilan
Ramalan Zodiak Scorpio Kamis 24 November 2022, Buka Lembaran Baru, Lupakan Masa Lalu
Hujan Dua Jam, Tebing Longsor Timpa Rumah Warga Jugo, Begini Kondisinya
97 Persen Warga Miliki BPJS, Wali Kota Kediri Tekankan Perbaikan Seluruh Layanan Kesehatan Dasar
Ajukan Banding di PT Surabaya , Predator Anak SPI Divonis 4 Tahun Lebih Ringan
Perhatikan Baik-baik! Ramalan Zodiak Virgo dan Cancer Kamis 24 November 2022, Semuanya Akan Berakhir Baik
Persaingan Bakal Seru! Pelamar PPK di Kota Madiun Sudah Tembus 145 Orang, Padahal Hanya Butuh 15 Orang