• Sabtu, 30 September 2023

Politik Identitas Mempengaruhi Hubungan Internasional Antara Negara? Ini Penjelasan Lengkapnya!

- Selasa, 19 September 2023 | 04:00 WIB
Ilustrasi politik identitas mempengaruhi hubungan internasional (pexels.com / NastyaSensei)
Ilustrasi politik identitas mempengaruhi hubungan internasional (pexels.com / NastyaSensei)

KORANMEMO.COM - Praktek politik identitas menjadi faktor penting dalam mempengaruhi hubungan internasional antara negara-negara di dunia.

Identitas nasional, agama, etnis, dan kelompok sosial tertentu dapat menjadi pemicu konflik dan kerjasama hubungan internasional antar negara.

Dalam artikel ini, akan dijelaskan secara lengkap bagaimana politik identitas mempengaruhi hubungan internasional.

Praktek politik identitas adalah cara sejumlah negara menggunakan identitas nasional, etnis, agama, dan kelompok sosial lainnya untuk mengartikulasikan kepentingan domestik mereka dalam skenario global.

Negara-negara sering menggunakan identitas mereka untuk mencari dukungan dan solidaritas di tingkat nasional maupun internasional. Berikut adalah beberapa pengaruhnya.

Baca Juga: Mendadak, Seluruh Pegawai Bakesbangpol Lamongan Lakukan Tes Urine, Ada Apa?

1. Mempengaruhi pembentukan aliansi negara.

Negara dengan kesamaan identitas sering memiliki kecenderungan membentuk aliansi dan kerja sama dalam mempromosikan kepentingan kolektif mereka.

Misalnya, negara-negara pendukung islam cenderung membentuk aliansi dan saling mendukung dalam Forum Kerjasama Organisasi Islam (OKI).

2. Memicu konflik antara negara.

Perbedaan agama atau etnis sering kali menjadi sumber perselisihan dan ketegangan antara negara-negara.

Contohnya, konflik antara Israel dan Palestina yang mempertentangkan identitas agama (Yahudi dan Muslim) serta konflik etnis di bekas Yugoslavia antara Serbia dan Bosnia.

3. Mempengaruhi kebijakan luar negeri negara.

Negara-negara sering menggunakan identitas mereka sebagai landasan moral untuk merumuskan kebijakan luar negeri mereka.

Halaman:

Editor: Shadinta Aulia Sanjaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X